LeEco Le Pro 3 Diluncurkan, Model RAM 8 GB Tidak Terbukti

LeEco Le Pro 3 Diluncurkan

PUGAM.com – Sesuai janji, LeEco telah meluncurkan flagship terbarunya yang disebut LeEco Le Pro 3 pada tanggal 21 September kemarin. Sebagian besar rumor yang beredar mengenai Le Pro 3 cukup tepat, hanya satu yang tidak terbukti, yaitu mengenai tersedianya varian atau model dengan RAM 8 GB dan baterai 5.000 mAh.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan model dengan RAM 8 GB, ROM 256 GB dan baterai berkapasitas 5.000 mAh akan tersedia di waktu mendatang. Sejauh ini belum ada informasi jelas mengenai hal itu. Namun, yang pasti ponsel ini akan tersedia dalam beberapa model, berikut rinciannya.

[pg_list icon=”icon: caret-right”]

  • 4 GB RAM + 32 GB ROM
  • 4 GB RAM + 64 GB ROM
  • 6 GB RAM + 64 GB ROM
  • 6 GB RAM + 128 GB ROM

[/pg_list]

LeEco Le Pro 3 Diluncurkan

Ponsel LeEco Le Pro 3 hadir dengan mengusung layar IPS LCD 5,5 inci beresolusi Full HD 1080p, chipset Snapdragon 821 SoC dari Qualcomm, GPU Adreno 530 dengan clockspeed 653 MHz, dan CPU versi overclock dengan clockspeed maksimal mencapai 2.35 GHz.

Di sektor kamera, Le Pro 3 dibekali kamera utama 16 MP yang mampu mencapai kecepatan fokus PDAF 0,1 detik, juga didukung dengan beberapa fitur proprietary perusahaan, seperti Increased Sharpness (Peningkatan Ketajaman), Intelligent Beauty Mode, Gender Recognition dan lain-lain. Sementara itu, di bagian depan ada kamera sekunder 8 MP.

Le Pro 3 yang masuk dalam kategori phablet ini menggunakan baterai berkapasitas 4070 mAh. Cukup mengesankan mengingat LeEco mampu menjaga tubuh ponsel ini tetap tipis dengan kapasitas baterai yang cukup besar. Tebal Le Pro 3 hanya 7,5 mm. Ponsel ini juga didukung dengan teknologi 24W QuickCharge 2.0, yang diklaim mampu mengisi daya perangkat 50% hanya dalam waktu 30 menit.

Berbicara mengenai bagian tubuh atau cangkang, Le Pro 3 memiliki cangkang yang hampir seluruhnya terbuat dari logam. Pihak perusahaan mengklaim bahwa kandungan logam di cangkang LeEco Le Pro 3 mencapai 98%.

Di bagian depan perangkat ada tiga tombol kapasitif, tombol bagian tengah berbentuk seperti logo LeEco lengkap dengan fitur yang disebut breathing light, sedangkan di bagian belakang, Anda akan menemukan pemindai sidik jari seperti smartphone modern pada umumnya.

Le Pro 3 telah menggunakan konektor USB Type-C dan tidak lagi menggunakan headphone jack 3.5 mm. Dalam hal ini, beberapa orang mungkin akan menganggap bahwa LeEco menjiplak Apple, tetapi perlu kami ingatkan bahwa ponsel Le Max 2 dan Le 2 telah lebih dulu mengandalkan standar USB CDLA untuk keperluan audio jauh sebelum iPhone 7 diumumkan.

LeEco Le Pro 3 Diluncurkan

Spesifikasi lainnya tentang Le Pro 3 mencakup dukungan dual SIM dan antena ganda Wi-Fi MIMO dengan kecepatan transfer maksimum mencapai 866 Mbps, sedangkan pada jaringan 4G LTE, ponsel ini menawarkan kecepatan transfer maksimum hingga 600 Mbps.

Dalam hal sistem operasi, Le Pro 3 masih menjalankan sistem operasi Android Marshmallow dengan balutan antarmuka khas EUI 5.8. Saat ini, pilihan warna yang tersedia mencakup Silver, Gray, Rose Gold, dan Gold.

Adapun harga, berikut rinciannya:

[pg_list icon=”icon: caret-right”]

  • 4 GB RAM + 32 GB ROM: CNY 1.799 (Rp3.546.000)
  • 6 GB RAM + 64 GB ROM: CNY 1.999 (Rp3.940.500)
  • 4 GB RAM + 64 GB ROM: CNY 2.499 (Rp4.925.000)
  • 6 GB RAM + 128 GB ROM: CNY 2.999 (Rp5.910.030)

[/pg_list]

Pre-order untuk Le Pro 3 telah dibuka, tetapi belum ada info mengenai ketersediaan.

Sumber

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments