{"id":7162,"date":"2017-01-02T19:34:04","date_gmt":"2017-01-02T12:34:04","guid":{"rendered":"http:\/\/www.pugam.com\/?p=7162"},"modified":"2018-03-12T00:20:08","modified_gmt":"2018-03-11T17:20:08","slug":"cara-aktivasi-modem-smartfren-mifi-andromax","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/www.pugam.com\/7162\/cara-aktivasi-modem-smartfren-mifi-andromax\/","title":{"rendered":"Cara Aktivasi Modem Smartfren Mifi Andromax"},"content":{"rendered":"
\"Cara

Cara Aktivasi Modem Smartfren MIFI Andromax<\/p><\/div>\n

Smartfren termasuk penyedia layanan telekomunikasi dengan penyebaran jaringan 4G LTE yang paling luas di Indonesia. Selain melalui ponsel Andromax, layanan 4G LTE yang ditawarkan Smartfren dapat kita nikmati melalui perangkat MiFi.<\/p>\n

Sejauh ini ada 5 model\u00a0MiFi Andromax yang ditawarkan oleh Smartfren, diantaranya M2P, M2S, M2Y, M3Y, dan M3Z. Dua model terakhir merupakan model terbaru dan disetiap pembelian M3Y\/M3Z akan disertai dengan paket bundling <\/em>data internet 30 GB.<\/p>\n

Kabar baiknya, promo gratis data internet 30 GB disetiap pembelian M3Y\/M3Z diperpanjang sampai tanggal 31 Maret 2017<\/a>. Sebelumnya, promo ini hanya berlaku sampai tanggal 31 Desember 2016.<\/p>\n

Saat pertama kali Anda membeli perangkat MiFi, sebelum dapat menggunakannya terlebih dahulu Anda harus melakukan aktivasi atau registrasi. Pada dasarnya, yang perlu Anda aktivasi adalah nomor yang ada di dalamnya, bukan perangkat modem itu sendiri.<\/p>\n

Catatan:<\/strong> Cara aktivasi ini terakhir dicoba pada tanggal 30 Desember 2016 pada perangkat MIFI Andromax M3Z dan dilakukan melalui perangkat laptop. Untuk Andromax M3Y caranya masih sama, sedangkan untuk M2P, M2S, dan M2Y mungkin caranya akan sedikit berbeda, tapi silakan coba dulu menggunakan cara yang sama.<\/span><\/p>\n

Cara Aktivasi Modem Smartfren MiFi Andromax M3Y dan M3Z<\/h1>\n
    \n
  1. Masukan kartu SIM\/RUIM Smartfren 4G LTE pada perangkat MIFI Andromax Anda.<\/li>\n
  2. Nyalakan perangkat MIFI dengan cara menekan tombol power<\/em> selama 3 detik.<\/li>\n
  3. Koneksikan MIFI Anda dengan laptop, PC, Tablet atau smartphone<\/em>. SSID dan password<\/em> dapat Anda temukan pada box perangkat.
    \n\"Cara<\/li>\n
  4. Jika box\u00a0MiFi tidak ada, SSID dan password<\/em> Wi-Fi dapat dilihat pada sticker <\/em>label dibelakang baterai atau dibagian belakang\u00a0MiFi Anda. Untuk memudahkan koneksi selanjutnya, disarankan untuk mengubah SSID dan password<\/em> sesuai dengan yang Anda inginkan.
    \n
  5. Setelah terhubung,\n
      \n
    1. Untuk aktivasi via laptop\/PC, buka browser<\/em> dan buka\u00a0link\u00a0<\/em>INI<\/a>. Isi setiap kolom dengan data yang valid. Jika kartu yang Anda gunakan adalah kartu yang disertakan saat pembelian MiFi maka biar lebih mudah pilih metode verifikasi dengan Kode Aktivasi<\/strong> (bisa dilihat dibalik perangkat MiFi). Tapi jika Anda membeli kartu perdana baru, Anda bisa memilih metode PUK<\/strong> (bisa dilihat dibalik cangkang kartu perdana) ataupun metode Kode Aktivasi<\/strong>. Jelas kan?
      \n\"Cara<\/li>\n
    2. Untuk aktivasi via smartphone<\/em> atau tablet, silakan download <\/em>aplikasi MyLink sesuai dengan model\u00a0MiFi dan OS ponsel Anda.
      \nAndroid:<\/strong>
      \n\n
      \n\t
      \"Mylink<\/div>\n\t
      \n\t\t\"Mylink<\/a>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      \n\t\t\tInstall<\/a>\n\t\t\tQR-Code<\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      Mylink M2S<\/a><\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tDeveloper: <\/span>\n\t\t\tLG Innotek Co., Ltd.<\/a><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tPrice: <\/span>\n\t\t\tFree<\/span> \n\t\t\t
      <\/div><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n<\/div>
      \n\n
      \n\t
      \"Mylink<\/div>\n\t
      \n\t\t\"Mylink<\/a>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      \n\t\t\tRegister<\/a>\n\t\t\tQR-Code<\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      Mylink M2Y<\/a><\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tDeveloper: <\/span>\n\t\t\twe-wins<\/a><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tPrice: <\/span>\n\t\t\tTo be announced<\/span> \n\t\t\t
      <\/div><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n<\/div>
      \n\n
      \n\t
      \"Mylink<\/div>\n\t
      \n\t\t\"Mylink<\/a>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      \n\t\t\tRegister<\/a>\n\t\t\tQR-Code<\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      Mylink M3Y<\/a><\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tDeveloper: <\/span>\n\t\t\twe-wins<\/a><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t\t
      \n\t\t\tPrice: <\/span>\n\t\t\tTo be announced<\/span> \n\t\t\t
      <\/div><\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n<\/div>
      \n\n
      \n\t
      \"Mylink<\/div>\n\t
      \n\t\t\"Mylink<\/a>\n\t<\/div>\n\t
      \n\t\t
      \n\t\t\tRegister<\/a>\n\t\t\tQR-Code<\/span>\n\t\t<\/div>\n\t<\/div>\n\t
    3. Setelah aktivasi berhasil, buka email Anda untuk validasi. Pihak Smartfren juga nantinya akan mengirimkan User ID <\/strong>dan Password<\/strong> yang bisa Anda digunakan pada situs atau aplikasi MySmartfren<\/a>.
      \n\"Cara<\/li>\n<\/ol>\n

      Apabila Anda memiliki perangkat smartphone<\/em> Andromax, Anda dapat melakukan aktivasi nomor Smartfren\u00a0MiFi Anda dengan cara mengirim SMS registrasi ke 4444. Setelah selesai, Anda diwajibkan untuk mendaftarkan alamat email Anda melalui web https:\/\/my.smartfren.com<\/a> untuk keperluan akun MySmartfren Anda.<\/p>\n

      Informasi Tentang Bonus Kuota 30 GB<\/h1>\n

      Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya, disetiap pembelian\u00a0MiFi Andromax M3Y dan M3Z, Anda akan mendapatkan kuota internet sebesar 30 GB secara gratis.<\/p>\n

      Kuota ini akan aktif setelah Anda melakukan aktivasi. Masa berlaku promo gratis kuota ini pun diperpanjang sampai tanggal 31 Maret 2017 dari sebelumnya hanya sampai 31 Desember 2016.<\/p>\n

      Rincian dan informasi kuota 30 GB:<\/p>\n