Creative Commons Luncurkan Search Engine Baru

Crative Commons Luncurkan Search Engine Baru

PUGAM.com – Jujur saja, ini sebenarnya merupakan berita yang sudah cukup lama. Creative Commons telah meluncurkan mesin pencari khusus gambar (CC Search) baru sejak Februari 2017 dan saat berita ini ditulis, mesin pencari tersebut masih dalam versi beta.

Bagi Anda yang belum mengetahui apa itu Creative Commons, pada dasarnya itu adalah sebuah lisensi digital yang menyertai beberapa gambar di internet. Creative Commons mencakup berbagai macam lisensi termasuk lisensi gambar yang dapat digunakan ulang, dimodifikasi atau bahkan digunakan secara komersil.

Tentu ini merupakan kabar baik bagi mereka yang perlu menggunakan gambar dalam pekerjaannya, seperti blogger, youtuber atau fotografer.

Hanya Mencakup Satu Persen dari Repositori

Pada saat berita ini pertama kali beredar, yaitu Februari 2017, CC Search versi beta ini baru mencakup sekitar 10 juta gambar, yaitu hanya satu persen dari total repositori Creative Commons. Tujuan akhirnya adalah untuk mencakup seluruh repositori.

Gambar yang Anda dapatkan melalui CC Search baru ini berasal dari berbagai macam sumber, mulai dari Filckr, Rijksmuseum, New York Public Library, dan Metropolitan Museum of Art.

Selain itu, CC Search baru ini memungkinkan Anda untuk menambahkan tag dan menyimpan hasil pencarian Anda.

Dalam blog Creative Commons, Ryan Merkley menjelaskan:

“Alat pencarian CC saat ini diakses oleh hampir 600.000 orang setiap bulannya, tapi kita bisa berbuat lebih baik lagi. Kami ingin membuat Commons lebih bermanfaat, dan ini adalah langkah berikutnya ke arah itu.”

Dengan diluncurkannya CC Search versi beta ini, Creative Commons secara aktif mengharapkan umpan balik dari pihak-pihak yang berkepentingan. Rencananya adalah untuk menimbulkan diskusi dan percakapan tentang alat ini sehingga pengembangan dapat dilakukan secara terus menerus.

Tak terkecuali Anda, masukan atau komentar Anda sangat mereka perlukan. Untuk itu, Creative Commons secara khusus menyediakan formulir feedback yang bisa Anda isi.

Shares
Please Login, Register or comment as Guest.
Subscribe
Pilihan:
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments